Tuesday, February 7, 2017

Power Of Support & Resistance

Selamat Pagi Rekan Traders

Banyak trader pemula yg mengabaikan pentingnya support dan resistance, hal ini karena mereka tidak menyadari bahwa pembentukkan gelombang pada pergerakan harga otomatis menciptakan support dan resistance.

Ketika harga menyentuh resistance utama untuk pertama kalinya, kemunkinan harga bergerak turun terlebih dahulu, hal ini disebabkan oleh tolakan dari tingkat itu. Setelah itu kemudian harga akan mencoba untuk memecahkan level resistance tersebut lagi dan apabila tertembus maka akan tercipta level support dan resistance baru.




Anda akan menemukan bahwa harga akan selalu datang kembali untuk menguji level support baru sebelum bergerak lebih jauh. tindakan tersebut berkontribusi pada pembentukan gelombang di  grafik perdagangan anda.


Oleh karena itu sebagai trader, Anda harus mampu mengidentifikasi mana support utama dan resistensi yang kuat. Dengan menguasai identifikasi support dan resistance, maka Anda akan dapat mengetahui di mana posisi yg tepat untuk memasukkan perdagangan, di mana untuk menempatkan stop loss Anda dan di mana menempatkan target profit Anda.




No comments:

Post a Comment