Wednesday, February 8, 2017

Seberapa Cepat Seharusnya Menguasai Forex

Selamat Siang Trader

Suatu hari seorang sahabat trader bertanya, bro aku sudah 2 tahun trading forex kira – kira berapa lama lagi ya sampai bisa profit konsisten ?

Kemudian saya pun menjawab baiklah kita jalan jalan sebentar ke belakang rumah disana akan kita lihat pohon bambu dibelakang rumah.

Lihatlah bambu itu dan tahukah kamu bahwa pohon bambu tidak tumbuh berarti selama 5 tahun pertama secara alami dan walaupun setiap hari kamu siram & di beri pupuk maka tumbuhnya hanya beberapa puluh centimeter saja. Namun setelah 5 tahun kemudian, pertumbuhan pohon bambu sangat cepat & ukuran nya tidak lagi dalam hitungan centimeter melainkan meter. Lantas sebetulnya tahukah kamu keanehan apa yang terjadi pada sebuah pohon bambu itu?

Ternyata selama 5 tahun pertama, ia mengalami pertumbuhan dahsyat pada akar dan bukan pada batang, pohon bambu sedang mempersiapkan pondasi kuat, agar ia bisa menopang ketinggian nya yang berpuluh puluh meter disaat ia tumbuh tinggi
.
Lalu Bagaimana dalam Forex

selama beberapa tahun kita mengalami suatu hambatan & kegagalan, bukan berarti kita tidak mengalami perkembangan, melainkan justru kita sedang mengalami pertumbuhan yang luar biasa didalam diri kita yaitu meningkatnya pengalaman dan skill yg belum pernah kita miliki sebelumnya. 

Ketika kita lelah & hampir menyerah dalam menghadapi sulitnya trading forex, jangan pernah terbersit kata menyerah. Ada ungkapan yang mengatakan “bagian terberat agar sebuah roket mencapai orbit adalah saat melalui gravitasi bumi”. Jika kita perhatikan, bagian peralatan terbesar yang dibawa oleh sebuah roket adalah jet pendorong untuk melewati atmosphere & gravitasi bumi, kemudian roket akan terbang dengan bahan bakar sedikit pada ruang angkasa tanpa bobot, dan akan terus meluncur tanpa hambatan
.
Demikian pula dengan trading forex, bagian terberat dari sebuah kesuksesan adalah disaat awal seseorang memulai trading dari sebuah perjuangan mencari trading sistem yg cocok ataupun itu sebuah EA, karena segala sesuatu terasa begitu sulit dan penuh tantangan terutama pada saat kita terkena margin call dan harus depo lagi dan lagi.

Namun bila ia dapat melewati batas tertentu, sesungguhnya seseorang dapat merasakan segala kemudahan & kebebasan dari tekanan & beban (unlimited financial freedom) mengingat besarnya potensi profit yg bisa di capai oleh seorang trader.

Namun sayangnya, banyak orang yang menyerah disaat tekanan & beban dirasakan terlalu berat pada tahun pertama, pada saat terkena margin call pertama kalinya, seperti roket yang gagal meluncur.

Pohon jika bambu ditiup angin kencang, ia akan merunduk, tetapi setelah angin berlalu, dia akan tegak kembali, laksana tradin forex yg merupakan mental game siapa yg kuat mental maka ia akan berhasil, ketika market tidak menentu selalu pasang stop loss dan pada saat baik kita akan profit di lain waktu.



Fleksibilitas pohon bambu akan mengajarkan kita sikap hidup yang berpijak pada keteguhan hati dalam menjalani trading, walaupun gejolak harga pasar tidak menentu saat buy malah turun dan saat sell malah naik.

Tidak ada kata menyerah untuk terus tumbuh menjadi trader profesional, tidak ada alasan untuk terpendam dalam keterbatasan, karena bagaimanapun pertumbuhan demi pertumbuhan harus diawali dari kemampuan untuk mempertahankan diri dalam kondisi yang paling sulit sekalipun.

Pastikan dalam hari hari kedepan, hidup kita akan *Trader Forex Profesional dan akan menikmati kekayaan luar biasa bahkan kita kelak akan bermanfaat bagi sesama trader, seperti halnya pohon bambu.

Waktu 5 Tahun untuk bisa menguasai forex adalah hal yang wajar tetapi perlu usaha keras yg konsisten untuk bisa menguasainya.

Demikan kisah pendek ini semoga memberi inspirasi

No comments:

Post a Comment